Langsung ke konten utama

Cara Membersihkan Lantai Granit

Cara Membersihkan Lantai Granit 


1. Bersihkan secara tiap hari

 Untuk mencegah warna lantai granit menjadi kusam dan tampak kotor, Anda harus membersihkan lantai granit setiap hari. Cara membersihkan lantai granit secara harian bisa Anda lakukan seperti layaknya mengepel lantai setiap hari. Bila perlu gunakan alat pembersih lantai granit dan cairan khusus untuk mengepel lantai granit. Namun, apabila Anda tidak memiliki alat dan cairan khusus membersihkan lantai granit, tidak masalah jika Anda menggunakan tongkat pel dan air saja. Pembersihan harian hanya digunakan untuk menjaga lantai tetap bersih dan higienis.


 
2. Lakukan pembersihan untuk mengkilapkan lantai Keindahan 

lantai granit dapat terlihat jelas ketika lantai tersebut tampak mengkilap. Lantas, bagaimana cara mengkilapkan lantai granit yang kusam? Lakukan pembersihan khusus secara mingguan dengan menggunakan air sumur, hindari menggunakan air kran yang mengandung mineral dan klorin. Gunakan juga cairan pengkilap lantai granit untuk membuat lantai Anda jadi lebih mengkilap. Pembersihan secara khusus ini bisa Anda lakukan seminggu sekali untuk menjaga kilau lantai Anda agar selalu terlihat jelas. 



3. Gunakan alat yang tidak dapat menggores lantai 

Jika biasanya Anda membersihkan noda di lantai keramik dengan segala jenis peralatan yang tersedia, Anda tidak bisa sembarangan lagi menggunakan segala jenis alat untuk membersihkan lantai granit. Hindari alat-alat yang dapat menyebabkan abrasi pada lantai, seperti spons abrasif atau handuk kasar. Gunakan tisu atau kain halus untuk membersihkan lantai granit. 








4. Bersihkan noda dengan bahan yang aman Ada beberapa cara membersihkan lantai granit dari noda yang sudah melekat di permukaan lantai tersebut. Anda dapat memanfaatkan bahan-bahan berikut ini untuk membersihkan noda di lantai granit tanpa memudarkan warna lantai itu sendiri: 

           Sabun cair pencuci piring


 Ketika ada noda yang melekat pada lantai granit, Anda dapat segera mengambil ember, air hangat, dan sabun cair pencuci piring untuk membersihkan noda tersebut. Pastikan Anda menggunakan kain pel yang lembut untuk menghilangkan noda di lantai granit. Setelah mengelap lantai dengan kain pel yang direndam dalam larutan air hangat dan sabun cair pencuci piring, bilas kain pel dengan air bersih dan usapkan pada lantai untuk menghilangkan residu sabun. Poles lantai dengan kain mikrofiber yang bersih untuk menghilangkan bercak air yang dapat memudarkan warna lantai.

        Baking soda 



Baking soda dikenal ampuh untuk menghilangkan noda di baju putih, tapi bahan kue yang satu ini ternyata juga dapat diandalkan untuk membersihkan noda di lantai granit. Buat pasta kental dari baking soda dan air. Kemudian, tutupi noda di lantai dengan pasta ini dan diamkan semalaman. Keesokan harinya usapkan kain lap basah untuk membersihkan pasta. Jika noda masih membandel seperti noda cat atau spidol, gunakan aseton atau alkohol untuk membersihkannya.



 5. Poles granit setiap beberapa saat 


Satu-satunya cara menghilangkan goresan pada lantai granit adalah dengan memoles lantai tersebut. Anda bisa menemukan jasa memoles granit yang banyak tersebar di kota-kota besar. Poles granit apabila ada goresan atau noda yang sudah tidak bisa dihilangkan sendiri

*Jika Anda mengambil referensi dari artikel ini, mohon kerendahan hatinya untuk mencantumkan link sumber ini: https://bacaterus.com/cara-membersihkan-lantai-granit/

Komentar

Postingan populer dari blog ini

TIPS MENJAGA KESEHATAN MATA

Mata adalah salah satu indra yang sangat berpengaruh dalam kehidupan, melalui mata kita dapat melihat hal yang ada disekitar kita. Oleh sebab itu kita harus  merawat dan menjaga kesehatan mata, berikut beberapa tips mengenai menjaga kesehatan mata dikutip dari http://manfaatnyasehat.com : Jaga Jarak Biasanya, kita sering membaca buku dengan jarak yang tidak pernah kita perhatikan. Nah oleh karena itu, banyak sekali para pecinta buku yang memakai kacamata. Jarak yang paling ideal untuk menghindarkan mata dari resiko rabun dekat adalah 30 cm. Selain membaca buku, beraktivitas didepan komputer juga dapat menimbulkan kerusakan mata jika anda tidak mengatur jaraknya. Jarak yang benar untuk beraktivitas didepan komputer adalah 50 cm. Jangan Mengucek Mata Jika mata anda terasa gatal, jangan dikucek karena tangan anda belum tentu dalam keadaan yang steril. Untuk meredakan gatal tersebut, anda dapat menggunakan obat tetes mata yang banyak dijual di apotik. Dengan begit

7 Tanda Kalau Kamu adalah Karyawan yang Bertanggung Jawab

7 Tanda Kalau Kamu adalah Karyawan yang Bertanggung Jawab Berprofesi sebagai karyawan baik di BUMN ataupun swasta menjadi pilihan bagi sebagian orang. Ketika masuk dalam lingkup dunia pekerjaan banyak hal baru yang ditemukan oleh karyawan. Relasi antar karyawan pun menjadi hal yang harus diperhatikan demi terciptanya lingkungan pekerjaan yang nyaman. Para karyawan membutuhkan lingkungan kerja yang nyaman dan tentu saja perusahaan juga punya tuntutan bagi karyawan. Karyawan diharapkan mampu memiliki tanggung jawab yang baik bagi perusahaan. Nah, kebiasaan di bawah ini menunjukkan kalau kamu adalah salah satu dari karyawan yang bertanggung jawab. 1. Datang ke kantor tepat waktu  Cara ini harus kamu lakukan secara konsisten setiap hari dan pastikan kamu datang sebelum atasanmu. Secara tidak langsung atasanmu akan menilai bahwa setidaknya kamu punya tanggung jawab dalam hal sederhana. Keuntungan yang lain ketika atasanmu dalam perjalanan dan membutuhkan bantuanm

Kegiatan Training PT Universal Jasa Kemas

Kegiatan On Site Training PT Universal Jasa Kemas, yang dilaksanakan pada : Hari        : Rabu, 24 Oktober 2018 Waktu     : 14.00 Wib s/d 16.00Wib Materi     : Prinsip – Prinsip 5R Pemateri : Amir H Peserta    : 8 Orang